Wajar bagi setiap orang untuk melupakan sesuatu. Karena lupa termasuk sifat manusiawi. Salah satu hal yang paling sering dilupakan adalah kata sandi. Apabila Anda memasukkan kata sandi yang salah berulang kali, maka akan muncul notifikasi bahwa perangkat IPhone Anda telah dinonaktifkan. Untuk mengatasi itu Anda perlu mengingat kata sandi atau mereset ulang.
Ketika Iphone direset maka seluruh data akan hilang. Kecuali, sebelum melakukan reset data Anda sudah dicadangkan terlebih dahulu sehingga dapat dipulihkan kembali nanti. Terdapat beberapa cara untuk menghapus password dan mengaturnya ulang. Berikut beberapa cara mereset Iphone yang lupa password.
Cara Mereset Iphone yang Lupa Password Dengan Cepat
- Melalui Pengaturan Iphone
Anda bisa mereset Iphone secara keseluruhan. Namun, cara ini dapat menghapus semua data-data Anda. Dan mengembalikan Iphone ke tampilan paling awal saat baru dibeli. Berikut cara mereset ulang melalui pengaturan Iphone.
- Bukalah pengaturan/settings pada Iphone.
- Pilih tab menu general dan klik reset yang berada di urutan paling bawah.
- Pada menu reset pilih Erase All Content and Settings.
- Lalu akan muncul notif peringatan penghapusan data.
- Klik Erase Iphone.
Reset ulang pabrik menyebabkan seluruh data seperti foto, aplikasi, video, lagu, hingga berkas-berkas yang sudah diunduh akan hilang terhapus semua. Reset ini dilakukan jika Anda tidak dapat membuka kunci karena lupa password.
- Memakai iCloud – Find My iPhone
Layanan iCloud Find My Phone bisa digunakan untuk mengatasi iPhone yang terkunci. Cara ini dapat dilakukan dengan mengakses situs iCloud melalui browser PC. Untuk lebih lengkapnya, simak langkah-langkah di bawah ini.
- Kunjungi situs https://www.icloud.com/find pada browser Anda. Kemudian, Anda akan disuruh login terlebih dahulu. Gunakan Apple ID milik Anda dan tunggu permintaan verifikasi. Setelah proses login berhasil, iCloud akan menandai posisi Iphone. Terdapat beberapa opsi pilihan seperti Lost Mode, Play Sound, dan Erase Phone.
- Pilih opsi Erase Iphone. Dengan begitu semua data akan direset secara otomatis. Lalu, klik Remove from Account. Kemudian, nanti akan diminta verifikasi dengan mengirimkan kode ke nomer yang terhubung di akun Apple ID.
- Setelah mendapat kodenya, Iphone akan tereset ulang ke pengaturan pabrik.
- Melalui Tombol Power
Untuk seri Iphone 7 maka cara mereset Iphone yang lupa password diatas tidaklah bekerja. Iphone 7 mempunyai langkah sendiri untuk mereset ulang. Tahapan yang perlu Anda lakukan yaitu sebagai berikut.
- Tahan tombol power yang berada di kanan Iphone. Masih menahan tombol tersebut, tekan tombol volume down secara bersamaan. Terus tahan kedua tombol tersebut sampai layar menampilkan logo Apple.
- Melalui Kombinasi Beberapa Tombol
Seri Iphone 8 ke atas mempunyai cara baru untuk melakukan reset. Apple merubah beberapa tatanan tombol yang biasanya dipasang di series Iphone sebelumnya. Berikut langkah mudah mereset Iphone 8 series dan Iphone X.
- Tekan dan tahan tombol volume up lalu lepaskan dengan cepat. Ganti tahan tombol volume down dan lepaskan dengan cepat juga. Terakhir, Anda hanya tinggal menekan tombol power yang ada di bagian kanan. Tunggu hingga layar Iphone memunculkan logo Apple.
Demikianlah beberapa kiat cara mereset Iphone yang lupa password dengan mudah. Akibat dari melalukan reset ialah Iphone akan terasa seperti baru dibeli. Semua cara diatas bisa dilakukan jika sewaktu-waktu Anda lupa dengan password Iphone. Pilih cara yang sekiranya paling mudah digunakan.